BlackBerry 10, Produk Smartphone Terbaru RIM

Untuk dapat bisa bersaing dengan smartphone-smartphone keluaran Apple, Samsung dan merk-merk lainnya, pada tahun 2013 ini RIM akan mengeluarkan seri BlackBerry terbaru yang dinamakan BlackBerry 10.  Kali ini RIM akan keluar dari zona amannya yang sebelumnya telah memproduksi banyak seri budget phone pada pertengahan tahun lalu. Lalu apa yang membuat BlackBerry 10 berbeda dengan produk-produk sebelumnya?.

Blackberry 10 RIM

Pada BlackBerry World conference bulan Mei 2012 lalu, RIM menampilkan dua handset BlackBerry 10 Dev Alpha, yang merupakan prototip awal dari BlackBerry 10. Salah satu prototipe BlackBerry terbaru ini menyerupai versi smartphone dari BlackBerry Playbook, dengan tampilan mulus dan all-touch device, dilengkapi layar 4.2-inch dan resolusi 1280 x 720. Prototip kedua dari BlackBerry 10 merupakan smartphone Qwerty menyerupai BlackBerry Bold 9900 dengan resolusi layar 720 x 720.Konektivitas yang tersedia meliputi Wi-Fi, microUSB dan microHDMI. Detil lebih lengkap mengenai BlackBerry 10 belum dipublikasikan oleh RIM, namun beberapa fitur utama yang telah ditunjukkan meliputi touchscreen keyboard dengan predictive text, dan aplikasi kamera yang merekam beberapa foto dengan selisih waktu sangat singkat dalam satu kali jepret sehingga penggunanya dapat memilih foto yang diinginkan dengan memajukan atau memundurkan rekaman tersebut beberapa detik.

httpv://youtu.be/7LE_3SVRYx4

LinkCollider - Free Social Media Advertising

Free Social Media Advertising

Bagaimana soal harga?. Hingga saat ini belum ada kepastian dari RIM mengenai harga resmi yang dipatok untuk BlackBerry terbaru ini. Meski demikian, dikatakan bahwa sebanyak 6 jenis handset akan diluncurkan untuk BlackBerry 10, dengan kisaran target dari konsumen tingkat pemula hingga yang ahli. Dengan demikian, dapat diperkirakan jika harga BlackBerry 10 akan bervariasi untuk tiap model, dan belum tentu harga BlackBerry 10 QWERTY untuk pemula lebih mahal dari harga BlackBerry Onyx, Torch, dan seri pendahulu lainnya. Jika telah diluncurkan, harga BlackBerry ini dapat dicek pada daftar harga BlackBerry di website resmi RIM.

BlackBerry 10 akan menggunakan operating system (OS) terbaru dari BlackBerry, yang saat ini masih terus dikembangkan oleh RIM hingga peluncuran resminya pada bulan awal tahun 2013 ini. Meski prospek dari BlackBerry 10 sangat menjanjikan, produk akhir dari BlackBerry ini dan kemampuannya untuk menarik konsumen sangat vital untuk menentukan apakah RIM masih pantas menyandang gelar sebagai salah satu produsen smartphone yang konsisten dalam kualitas. (DW)

Sumber Gambar:

  • http://techbeat.com/2012/12/blackberry-10-will-improve-rim-sales-but-for-how-long/

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Don`t copy text!